Monitoring dan Evaluasi (monev) Pelaksana kegiatan ADD, DANA DESA dan BANSUS tahun anggaran 2024 APBDdes untuk kesejahteraan warga dan pembangunan desa tepat sasaran, tepat anggaran, tepat mutu, dan tepat manfaat.
Pembahasan (MONEV) ADD, DD dan BANKEUDES Tahun Anggaran 2024 dalam Pemeriksaan Pembangunan yang terlaksana terdapat 28 titik pembangunan yaitu Rehabilitasi atap dan Pengadaan plafon Gedung PAUD, Pembangunan Lantai 2 Gedung Perpustakaan, Pengaspalan jalan RW.05 dan RW 02, Rabat beton RT 24, RW 09, RT 04, RT 05, RT 03, RT 28 dan sawah sendang RT 26, JUT sawah ngipik RT 09, sawah taraman RT 04 dan sawah sendang RT 26, Rehabilitas jembatan sendang/ndukoh, Drainase RW 03 dan RT 23, Bantuan 3 rumah tidak layak huni, sanderan sungai RT 15, Tahut tempat parkir wisata, irigasi lampehan, saluran irigasi sawah bengkok kidul kali dan lor kali, Pengrasan lahan parkir dan Pembangunan lanjautan saluran irigasi lampehan.
Untuk pengecekan TIM tersebut terdiri dari Camat Tahunan, Kapolsek Tahunan, Danramil Tahunan, Kasi PMD Tahunan, Pendamping Desa, TAP Kecamatan, PLD Sesuai Cluster dan TPK. Pengecekan di lapangan melitupi ukuran dari Panjang dan Tebal bangunan. Untuk evaluasi dari Kecamatan dalam Papan peberitaan dan batu Prasasti harus di samakan, teknis pengambaran kurang teliti, pembangunan dicuaca hujan banyak yang kerupos dan penulisan di laporan harus sesuai dengan bahan baku dari segi berat, Panjang dan lebarnya.